Semende salah satu daerah yang terkenal sebagai penghasil kopi yang ada di Kabupaten Muara Enim, karena daerah ini terkenal dengan iklim yang dingin. Kabupaten Muara Enim terkenal akan daerah yang kaya akan sumber daya alam dan banyaknya perusahaan salah satunya PT.Pamapersada Nusantara yang focus bergerak di bidang tambang. Sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan kepada masyarakat sekitar, PT. Pamapersada Nusantara site MTBU melalui Lembaga Pengembangan Bisnis Pama Kite Gale (LPB PAKIGA) tak ada hentinya melakukan pembinaan kepada UMKM.
Kali ini, LPB Pama Kite Gale mengadakan kegiatan Pendampingan Supply Chain Management sektor Kopi yang dilaksanakan di Desa Datar Lebar Kecamatan Semende Darat Ulu pada tanggal 22 Juli 2021 yang diikuti oleh UMKM Binaan LPB Pama Ibu Lusi Septriani dengan brand Bukit Munggu Coffe. Salah satu Petani sekaligus Instruktur pada kegiatan pendampingan ini adalah Bapak Suratin. Beliau salah satu pioner kopi di Semende dengan salah satu brandnya Kopi Pak Tani. Bapak Suratin sudah berpengalaman dan teruji tentang Kopi, dimana belum lama ini Bapak Suratin mewakili beberapa Petani Kopi untuk sharing sesame petani kopi di Kota Hanoi-Vietnam
Tujuan kegiatan ini antara lain
- untuk mengetahui ketersedian barang sebagai pasokan utama. Disini juga, UMKM diajarkan bagaimana pentingnya teknik pemilihan buah yang matang (petik merah), pulping, pencucian, tahap penjemuran dan proses penyimpanan.
- proses pengirim barang (kopi) ke konsumen
- Untuk mengetahui proses roasting yang baik
Hasilnya, UMKM mengetahui ketersedian barang sebagai pasokan utama, yang mana Bapak Suratin merupakan Ketua Koperasi Jasa Ranting Semende yang focus ditanaman kopi. Disini juga, UMKM mengetahui bagaimana teknik pemilihan buah yang matang (petik merah), pulping, pencucian, tahap penjemuran dan proses penyimpanan, proses pengirim barang (kopi) ke konsumen dan proses roasting yang baik